Halte Transjakarta UKI Dibersihkan dengan Cairan Disinfektan
PT Transjakarta melakukan aksi bersih-bersih menggunakan cairan disinfektan di Halte Transjakarta UKI Cawang. Tak hanya halte, Bus Transjakarta juga tak luput dibersihkan menggunakan cairan serupa.
Kalau untuk Bus Transjakarta, setiap sampai halte tujuan akhir dibersihkan dengan disinfektan,
Ini dilakukan sebagai upaya preventif sekaligus tindak lanjut dari Instruksi Gubernur (Ingub) Nomor 16 Tahun 2020 tentang Kewaspadaan terhadap Risiko Penularan Infeksi Corona Virus Disease (Covid-19).
Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta, Nadia Diposanjoyo mengatakan, salah satu halte yang dibersihkan hari ini adalah Halte Transjakarta UKI. Pembersihan dilakukan mulai dari bangku tunggu, kaca loket, besi pembatas penumpang keluar dan masuk, hingga mesin tap in dan tap out gate.
Transjakarta Buka Rute ke Festival Java Jazz"Kalau untuk Bus Transjakarta, setiap sampai halte tujuan akhir dibersihkan dengan disinfektan, setelah selesai baru boleh diisi penumpang," ujar Nadia, Rabu (4/3).
Dikatakan Nadia, pihaknya juga telah menyediakan cairan pembersih tangan atau hand sanitizer di 80 halte transit.
"Petugas juga telah kami bekali dengan masker dan sarung tangan," tandasnya.